Sunday, July 8, 2012

S.H.Figuarts Akiba Red (Review)


Nobuo Akagi adalah seorang otaku dan seorang fans berat Super Sentai series berusia 29 tahun. Kesehariannya berubah ketika ia ditawari untuk menjadi Sentai merah dari Hikounin (Unofficial) Sentai Akibaranger. Dibekali dengan alat perubah sekaligus senjata yang bernama MMZ-01 (Moe Moe Z-Cune), ia berubah menjadi Akiba Red. Bertarung melawan Stema Otsu Corp untuk melindungi Akihabara dan mencapai impiannya untuk menjadi official Sentai.

Mengikuti beberapa official Sentai yang telah dirilis terlebih dahulu, Unofficial Sentai Akibaranger pun dirilis dalam seri action figure S.H.Figuarts. Akiba Red dirilis terlebih dahulu, dan akan diikuti oleh Akiba Blue dan Yellow kemudian. Seperti apa S.H.Figuartsnya, mari kita simak ulasan berikut ini.


DETAIL

SHF Akiba Red dilengkapi dengan 8 optional hand parts (5 tangan kiri & 3 tangan kanan), 2 scarf (versi biasa & versi tertiup angin) dan MMZ-01 (gun mode). Selain itu untuk first release mendapatkan bonus 3 buah Tamashii Stage masing-masing untuk Akiba Red, Blue dan Yellow.


Tamashii Stage Akiba Red, Blue & Yellow
Tampak depan

Tampak belakang
Tulisan センタイ (sentai) & logo Akibaranger di dada



Armor di sekitar leher dan bahu adalah bahan yang elastis. Sehingga tidak akan begitu berpengaruh dan menggangu pergerakan tangan. 


Tulisan センタイ (sentai) di paha kanan


MMZ-01
 
 

PERGERAKAN

Seperti biasa, artikulasi yang dimiliki oleh SHF memang luar biasa dan memungkinkan Akiba Red untuk diposekan dalam berbagai gaya.

Pergerakan untuk kepala.


Pergerakan untuk badan bagian atas & tangan.
Pergerakan untuk badan bagian bawah & kaki.



 Tanpa menggunakan base sekalipun Akiba Red dapat berpose seperti di bawah ini :


Sebagai tambahan, dibanding seri SHF lain yang saya miliki (Kamen Rider & Shinkenger), bagian kepala Akiba Red sangat mudah untuk dilepas. Hal ini dikarenakan ada semacam polycaps (joint dari bahan plastik elastis yang biasanya ditemui pada Model Kit Gundam) di dalamnya.



ACTION

Juu Mousou!


Itasa wa tsuyosa!





 
Moe Magnum!
Serial Unofficial Sentai Akibaranger memenuhi harapan saya sebagai penikmat anime & tokusatsu yang mengharapkan adanya super hero dengan  desain yang keren namun terkesan moe. Melihat apa yang saya dapatkan dari SHF Akiba Red, makin tidak sabar rasanya menanti dua anggota lainnya dirilis.


EXTRA

Head swap dengan figma Bakemonogatari : Araragi Koyomi