Monday, November 19, 2012

Figma Araragi Karen (Review)


Araragi Karen adalah karakter yang muncul dalam anime Bakemonogatari & Nisemonogatari. Diceritakan sebagai siswi kelas 3 SMP dengan postur tubuh yang tinggi & atletis, dengan sifatnya yang tomboy. Ia adalah adik tertua dari karakter utama Araragi Koyomi. Selain itu ia  juga dikenal sebagai Fire Sisters dengan adiknya Araragi Tsukihi, Dalam Bakemonogatari, ia tidak terlalu banyak diceritakan. Baru di Nisemonogatari lah dia mendapat porsi yang lebih besar, sebagai karakter utama di bagian pertama Nisemonogatari, Karen Bee.

Dalam Karen Bee, ia diceritakan menyelidiki penyebaran jimat dikalangan anak-anak SMP. Jimat yang dipercaya juga menjadi penyebab diserangnya Sengoku Nadeko oleh ular misterius dalam Nadeko Snake di Bakemonogatari. Singkat cerita, Karen berhasil menemui penyebar jimat tersebut, Kaiki Desshuu. Namun pada akhirnya, Karen malah terserang demam tinggi akibat sengatan lebah yang merupakan salah satu tipu daya Kaiki.

Dan mengikuti karakter lain dari seri Monogatari yang dirilis dalam seri action figure Figma, Araragi Karen akhirnya dirilis juga. Tanpa banyak basa-basi lagi, kita lanjut saja ke ulasan selengkapnya Figma Araragi Karen.

DETAIL

Beberapa macam parts dan perlengkapan yang ada dalam Figma Araragi Karen adalah :
- 2 extra face plates
- 1 extra head parts (rambut pendek)
- Sepasang parts kaus kaki
- Optional hand parts
- Sepasang parts tangan yang saling menggenggam
- 1 set effect parts
- Stand Figma
- Plastik Figma











PERGERAKAN





 

ACTION













Pendapat saya mengenai Figma Araragi Karen adalah Figma yang mencolok. (karena dominan berwarna kuning). Secara keseluruhan, Figma ini boleh dikatakan cukup bagus dilihat dari pengecatannya yang rapi, detail yang bagus dan juga artikulasi dengan jangkauan yang cukup luas. Salah satu kelebihannya, Karen juga dilengkapi dengan effect parts yang bisa digunakan untuk adegan perkelahian dengan Araragi Koyomi atau mungkin bisa juga digunakan untuk action figure lainnya. 

Bagi yang akan membeli Figma Araragi Tsukihi, jangan lupa juga Karen dilengkapi dengan parts tangan yang saling berpegangan untuk diset bersama Tsukihi nantinya. Dan parts tersebut rupanya bisa juga digunakan oleh Figma lainnya. Saya mencobanya ke Figma Hanekawa & Senjougahara seperti dalam foto di bawah ini.


Bagi penggemar Bakemonogatari atau Nisemonogatari, pastikan untuk tidak melewatkan figma yang satu ini dalam daftar koleksi anda. (^-^)


No comments: